4 Hal yang Mempengaruhi Perkembangan Otot Anda
By Dunia Fitnes
Mungkin Anda pernah bertanya-tanya, kenapa massa otot saya tak kunjung bertambah padahal sudah latihan cukup lama? Hampir semua orang pernah diresahkan dengan pertanyaan semacam ini. Di sisi lain, banyak pula yang belum memahami bahwa keberhasilan meningkatkan massa otot itu ditentukan oleh banyak faktor, bukan ditentukan oleh latihan saja.
Nah, untuk menyegarkan wawasan Anda kembali berikut 4 faktor yang bisa Anda review agar massa otot Anda dapat berkembang lebih optimal.
Mungkin Anda pernah bertanya-tanya, kenapa massa otot saya tak kunjung bertambah padahal sudah latihan cukup lama? Hampir semua orang pernah diresahkan dengan pertanyaan semacam ini. Di sisi lain, banyak pula yang belum memahami bahwa keberhasilan meningkatkan massa otot itu ditentukan oleh banyak faktor, bukan ditentukan oleh latihan saja.
Nah, untuk menyegarkan wawasan Anda kembali berikut 4 faktor yang bisa Anda review agar massa otot Anda dapat berkembang lebih optimal.
- Istirahat
Faktor pertama yang perlu Anda perhatikan adalah, sudah cukupkah tidur Anda? Tubuh membutuhkan tidur sebanyak 7-9 jam sehari. Ketika tidur, tubuh mengeluarkan hormon yang salah satunya bisa membantu tubuh kita untuk berkembang dan memperbaiki sel-sel yang rusak. Selain istirahat tidur malam, perhatikan juga istirahat saat latihan. Anda tidak akan bisa mengembangkan otot dada kalau Anda melatihnya tiap hari dengan harapan supaya cepat berkembang. Otot membutuhkan waktu 2 sampai 3 hari untuk istirahat sebelum Anda melatihnya lagi. - Variasi
Kadang tanpa Anda sadari otot dapat mengalami kejenuhan dengan latihan yang itu-itu saja. Ketika pola latihan Anda tidak pernah berubah, tubuh akan beradaptasi dan kurang merespon dari latihan yang Anda lakukan. Gunakan urutan yang berbeda ketika latihan, beban yang berbeda, jeda istirahat yang berbeda, jumlah set yang berbeda supaya variasi ini bisa mengejutkan otot dan bisa memicu kembali adaptasi otot Anda. - Beratkah beban Anda?
Banyak pula yang melakukan latihan beban menggunakan beban ringan dengan banyak repetisi. Padahal otot akan berkembang lebih optimal jika menggunakan beban lebih berat dengan repetisi yang singkat. Berlatih dengan menggunakan beban latihan yang sama dalam waktu lama tidak akan membuat otot Anda berkembang, karena otot telah beradaptasi dengan beban tersebut. Agar massa otot Anda kembali meningkat tambahkan beban latihan secara bertahap. - Kardio dulu baru latihan beban
Kenyataan yang paling sering terjadi di lapangan adalah hampir semua orang melakukan kardio terlebih dahulu baru lathan beban. Mereka berpikir bahwa kardio hanyalah sebuah pemanasan. Ini benar, tapi jika dilakukan terlalu lama dan terlalu berat, ini akan menghabiskan energi Anda sebelum berlatih beban. Hasilnya, latihan beban Anda tidak maksimal karena energi Anda telah habis duluan. Sebaiknya, lakukan latihan kardio setelah latihan beban. Kalaupun harus di depan, lakukan hanya sebatas pemanasan saja, 3-5 menit kardio dengan intensitas ringan.
Post a Comment